Inilah Prospek Kelapa Sawit Tahun 2017

Inilah Prospek Kelapa Sawit Tahun 2017

Prospek Kelapa Sawit Tahun 2017

Seperti yang kita tahu, industri kelapa sawit merupakan salah satu penggerak perekonomian nasional dan penghasil devisa.  Meskipun industri kelapa sawit seringkali mengalami berbagai tantangan di tahun-tahun sebelumnya, seperti misalnya kebakaran lahan kelapa sawit dan lainnya, namun prospek kelapa sawit di tahun 2017 ini diprediksi masih cukup cerah.

Di tahun ini, BBN terus melakukan mandatori industri kelapa sawit, baik di Indonesia maupun di Malaysia. Apabila mandatori tersebut terus dilakukan secara konsisten, maka dipastikan prospek kelapa sawit akan terus meningkat.

Dan sebagai salah satu prioritas industri, pemerintah melakukan beberapa tindakan sebagai berikut demi keberlangsungan industri kelapa sawit ini:

1.  Promosi minyak kelapa sawit ke pasar Pakistan, India, dan berbagai negara Timur Tengah. Industri kelapa sawit melakukan promosi ke sejumlah pasar global, demi mendongkrak perekonomian melalui kelapa sawit.

2.  Menangani isu-isu negatif, seperti:
·      Adanya isu super tax Perancis yang akan digulirkan pada tahun mendatang.
·      Adanya isu 3-MCPD yaitu kandungan karsinogen pada minyak nabati yang telah muncul di Italia, dan diperkirakan marak.
·      Adanya persepsi negatif tentang kelapa sawit yang mengaanggap minyak sawit sebagai minyak nabati low quality dan less healthier.
·      Adanya isu terkait daya saing minyak kelapa sawit akan semakin menurun dibandingkan dengan minyak nabati lainnya, seperti minyak bunga matahari.

3.  Penanganan isu domestic melalui:
·      Penanganan lahan gambut serta pencegahan kebakaran lahan sawit.
·      Sosialisasi kepada berbagai pihak yang berperan dalam industri kelapa sawit terkait strategi dan pentingnya industri kelapa sawit ini.

Prospek kelapa sawit di tahun 2017 ini terbilang cukup bagus, dan tentunya kita harapkan pada tahun-tahun sebelumnya juga tetap demikian. Agar industri ini bisa menjadi penopang ekonomi bangsa dan sumber kehidupan bagi masyarakat banyak.

Untuk saat ini seperti yang kita tahu, memang mayoritas industri ini masih berada di Kalimantan dan Sumatera. Namun kedepan tentunya di pulau lainnya pun akan diupayakan bisa merasakan gurihnya hasil dari industri ini.

Nah, itu dia ulasan singkat terkait prospek kelapa sawit ke depan di Indonesia. Semoga bermanfaat.






0 Response to "Inilah Prospek Kelapa Sawit Tahun 2017"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel