Perawatan Kelapa Sawit Usia 7 Tahun

Perawatan Kelapa Sawit Umur 7 Tahun

Perawatan Kelapa Sawit Umur 7 Tahun

Mengelola kebunkelapa sawit memiliki prospek yang cerah dan menjanjikan banyak keuntungan. Untuk mendapatkan hasil panen yang meningkat, para petani kelapa sawit harus memperhatikan proses penanaman hingga perawatan yang tepat. Salah Satu perawatan tanaman kelapa sawit yaitu pemupukan.
Pemupukan tanaman kelapa sawit tidak sembarang dilakukan, namun harus mengikuti aturan, sesuai dosis danumur tanaman. Nah, terkait hal tersebut, berikut ini tips perawatan kelapa sawit umur 7 tahun.

Perawatan Kelapa Sawit Umur 7 Tahun
Langsung saja, berikut ini penjelasan mendetail terkait perawatan kelapa sawit umur 7 tahun :

·      Dosis Pemupukan Kelapa Sawit
Salah satu perawatan tanaman yaitu melakukan pemupukan yang didasarkan pada dosis tertentu. Untuk tanaman kelapa sawit yang berumur 7 tahun dapat diberikan pupuk dengan dosis sebagai berikut:
·         UREA : 2 – 2.5 kg/ pohon dengan jangka waktu 2 kali pemupukan per tahun.
·         SP 36 : 0.75 – 1 kg/ pohon dengan dengan jangka waktu 2 kali pemupukan per tahun.
·         KCL    : 2.3 – 3 kg/ pohon dengan jangka waktu 2 kali pemupukan per tahun.
·         Pupuk Kiserit : 1 – 1.15 kg/ pohon dengan jangka waktu 2 kali pemupukan per tahun.
·         Boraks : 0.5 – 1 kg/ pohon dengan jangka waktu 2 kali pemupukan per tahun.

·      Melakukan Soil sampling unit (SSU)
Selain memperhatikan dosis pemupukan, Anda juga perlu melakukan Soil Sampling Unit untuk  perawatan kelapa sawit umur 7 tahun. Soil Sampling Unit (SSU) dilakukan setiap 3 tahun sekali diblok-blok LSU untuk mengetahui bagaimana perkembangan kadar hara yang ada di dalam tanah secara detail di masing-masing blok. SSU ini juga digunakan sebagai pendukung untuk pemupukan. SSU dibuat dengan kedalaman sebagai berikut:
·      Tanah Mineral   : 0 – 10 cm, 10 – 30 cm, dan 30- 60 cm.
·      Tanah gambut   : 0 – 15 cm, 15 – 30 cm, dan 30 – 60 cm.

Keterangan:
Pemupukan dilakukan 2 kali dalam satu tahun yaitu dilakukan pada awal musim hujan dan akhir musim hujan.
Itulah informasi terkait tips perawatan kelapa sawit umur 7 tahun agar mendapatkan hasil panen sesuai yang diharapkan. Semoga bermanfaat.


0 Response to "Perawatan Kelapa Sawit Usia 7 Tahun"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel